Jul 24, 2021 11:09 Asia/Jakarta
  • Dua Anggota DPR AS Minta Selidiki Mekanisme Iran Hadapi Sanksi

Dua anggota DPR AS menyerukan laporan tentang bagaimana Iran menanggapi sanksi Washington terhadap Tehran, dan kemungkinan sanksi baru terhadap Tehran.

French Hill, anggota DPR untuk Arkansas, dan Al Lawson, anggota DPR AS California hari Jumat (23/7/2021) mengklaim bahwa komunitas intelijen AS melaporkan metode Iran untuk menangani Sanksi AS dan jaringan pembiayaan Iran dapat menyebabkan sanksi baru terhadap jaringan ini.

Pada tahun 2018, selama masa kepresidenan Donald Trump, Washington secara sepihak, ilegal dan melanggar kewajibannya di bawah Dewan Keamanan PBB, menarik diri dari JCPOA yang disetujui oleh Dewan Keamanan PBB, dengan menempatkan kebijakan tekanan maksimum terhadap Tehran.

Pemerintah Joe Biden mengklaim bahwa mereka bermaksud membuka jalan bagi negaranya untuk kembali ke kesepakatan nuklir melalui pembicaraan JCPOA di Wina, ibu kota Austria.

Meskipun pemerintahan Joe Biden telah berulang kali secara eksplisit mengakui kegagalan kebijakan tekanan maksimum, tetapi sejauh ini menolak untuk mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk kembali ke kesepakatan JCPOA.(PH)

Tags