Jun 03, 2021 10:56 Asia/Jakarta
  • kapal perang AS
    kapal perang AS

Rusia mengaku akan memantau dari dekat manuver militer maritim gabungan yang digelar Ukraina dan Amerika Serikat, dan Moskow akan bertindak jika diperlukan untuk melindungi keamanan nasionalnya.

Hal tersebut disampaikan Kementerian Pertahanan Rusia, Rabu (2/6/2021) seperti dikutip kantor berita Reuters.
 
Menurut Kemenhan Rusia, latihan militer tahunan "Sea Breeze" yang dipusatkan di wilayah Laut Hitam itu akan melibatkan personel militer sejumlah negara anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara, NATO, dan akan digelar 28 Juni hingga 10 Juli 2021.
 
Rusia menganggap lokasi latihan militer gabungan tersebut melewati batas zona wilayah Ukraina di Laut Hitam.
 
Sebelumnya Menhan Rusia Sergei Shoigu mengatakan, Moskow sudah menempatkan sekitar 20 unit tempur baru di zona militer Barat hingga akhir 2021 untuk menjawab langkah negara-negara NATO. (HS) 

Tags