Masjid Jami' dan Pasar Besar Tabriz
Masjid Jami' (Jameh) Tabriz adalah sebuah masjid besar di kota Tabriz, Provinsi Azerbaijan Timur, Republik Islam Iran. Masjid ini terletak di pinggiran Bazaar Tabriz (Pasar Tabriz) di sebelah Pasar Besar Tabriz.
Masjid Jami' Tabriz adalah salah satu monumen bersejarah kota Tabriz, namun tanggal pendirian masjid ini tidak diketahui. Sejak pendiriannya, masjid ini dikelilingi oleh pasar.
Bagian paling kuno dari Masjid Jami' Tabriz adalah area atapnya yang luas dan memiliki lengkungan dan kubah yang berdasarkan pilar bata oktagonal serta ditutupi dengan plester halus dan artistik abad ke-5.
Masjid Jami' Tabriz diperbaiki selama pemerintahan Dinasti Mongol Ilkhanid, yang membangun bagian tambahan ke masjid ini. Altarnya yang tinggi dan plasternya mengingatkan era tersebut.
Selama pemerintahan Aq Qoyonloyaan di bekas Provinsi Azerbaijan yang belum terbagi, sebuah kubah yang tinggi dan bertingkat dibangun di sudut utara Masjid Jami' Tabriz, di mana sisa-sisanya bisa dilihat hingga saat ini.
Ketinggian Masjid Jami' Tabriz, struktur bangunan yang kokoh dan arsitektur yang memukau memiliki daya tarik yang luar biasa bagi setiap yang memandangnya dan para ahli mengagumi keterampilan arsiteknya.
Bagian tertua dari masjid adalah Shabestan (aula untuk shalat jamaah), lengkungan dan kubah besar dengan pilar bata yang menawan dan terkait dengan dinasti Rawwadid atau Ravvadid.
Pasar Besar Tabriz terletak di pusat kota dan merupakan pasar tertua di Timur Tengah. Pada abad ke-5 hingga abad ke-6 Hijriyah Syamsyiah, Pasar Besar Tabriz adalah salah saut pusat perdagangan terbesar dunia.
Ada beberapa bagian di Pasar Besar Tabriz, di mana salah satu bagiannya khusus untuk menjual karpet. Karpet buatan Iran ini menunjukkan seni dan budaya bangsa negara ini. Ada banyak jenisnya, dan ada yang buatan tangan maupun produksi pabrik. Setiap tahun industri kerajinan tangan terutama karpet diekspor ke pasar-pasar dunia.
Selain bisa menikmati keindahan kota Tabriz, wisatawan juga bisa berbelanja karpet buatan Iran dan beragam kerajinan lainnya di Pasar Besar Tabriz yang telah masuk ke Warisan Dunia UNESCO. (RA)