Lintas Warta 31 Agustus 2022
Krisis Energi di Eropa Menghadapi Musim Dingin Mendatang.
Saat hari-hari dingin musim dingin semakin dekat, perhatian negara-negara Eropa untuk memasok energi yang dibutuhkan oleh penduduk benua ini semakin meningkat.
Para pemimpin negara-negara Eropa sedang berkonsultasi dengan negara-negara pemasok energi agar mereka dapat mengkompensasi kekurangan gas yang diimpor dari Rusia.
Pada saat yang sama, rekomendasi untuk menghemat energi telah diintensifkan di Eropa.
Menanggapi serangan Rusia ke Ukraina pada 24 Februari 2022, Amerika Serikat dan sekutu Baratnya memberlakukan sanksi ekonomi yang luas terhadap Moskow.
Salah satu sanksi yang paling penting adalah sanksi terhadap sektor energi. Negara-negara Barat berharap dapat menekan Rusia dan mengelola perang di Ukraina dengan penerapan sanksi tersebut secara luas, terutama pengurangan impor minyak dan gas.
Namun prediksi dan kebijakan Barat ini tidak menjadi kenyataan, dan pada kenyataannya, mereka sendiri terjebak dalam tipu daya yang ingin mereka gunakan untuk menjatuhkan Rusia. More ...