Lintas Warta 2 Januari 2021
Haj Qassem, Poros Muqawama dan Rezim Zionis
Pagi tanggal 3 Januari adalah peringatan tahun pertama kesyahidan Haj Qassem Soleimani. Poros Muqawama menghormati syahid besar ini dan rezim Zionis juga senang dengan tidak adanya komandan perlawanan ini. Pertanyaan pentingnya adalah jasa dan pelayanan apa yang diberikan Haj Qassem kepada Poros Muqawama, yang membuat marah rezim Zionis?
Jasa Haj Qassem dapat dijelaskan dalam beberapa aspek.
Pertama, Haj Qasem Soleimani merupakan poros kohesi dan integritas perlawanan. Salah satu strategi terpenting Zionisme internasional adalah menciptakan perpecahan dan perbedaan di antara negara-negara Islam dan mencegah persatuan dan kohesi kelompok mengenai poros perlawanan. Kohesi dan persatuan ini menyebabkan, seiring waktu, posisi poros perlawanan menguat dan keseimbangan kekuatan berubah.