41 Kelompok Seni Ikuti Festival Teater Jalanan Marivan
https://parstoday.ir/id/news/iran-i108094-41_kelompok_seni_ikuti_festival_teater_jalanan_marivan
Sedikitnya 41 kelompok seni berpartisipasi di berbagai bagian Festival Internasional Teater Jalanan Marivan ke-15 yang berlangsung di Marivan, provinsi Kurdistan, Republik Islam Iran dari tanggal 29 Oktober-1 November 2021.
(last modified 2025-07-30T06:25:16+00:00 )
Nov 01, 2021 20:46 Asia/Jakarta
  • Festival Internasional Teater Jalanan Marivan ke-15.
    Festival Internasional Teater Jalanan Marivan ke-15.

Sedikitnya 41 kelompok seni berpartisipasi di berbagai bagian Festival Internasional Teater Jalanan Marivan ke-15 yang berlangsung di Marivan, provinsi Kurdistan, Republik Islam Iran dari tanggal 29 Oktober-1 November 2021.

60 pertunjukan publik telah berlangsung di berbagai bagian kota. Pada hari pertama festival, para seniman menampilkan teater boneka "Jan-e Man Iran-e Man" (Jiwaku, Iranku). Festival ini dihadiri oleh para pejabat setempat dan masyarakat pecinta seni.

Ada 41 karya yang terpilih dalam Festival Internasional Teater Jalanan Marivan. 16 di antaranya adalah di bagian pertunjukan bebas, enam karya di bagian ritual dan tradisional, lima karya di bagian anak-anak dan remaja, tiga karya di bagian transformasi eksekutif dan lima karya di bagian khusus (pengorbanan diri dan kesyahidan). (RA)