Shalat Jumat di Tehran, 3 Desember 2021
Shalat Jumat di Tehran, ibu kota Republik Islam Iran pada tanggal 3 Desember 2021 diimami oleh Ayatullah Sayid Ahmad Khatami dan berlangsung di Mushalla Besar Imam Khomeini ra.
Imam dan Khatib Shalat Jumat Tehran mengatakan, rakyat Iran tidak akan menerima apa pun selain pencabutan semua sanksi.
"Saya mengucapkan sepatah kata kepada tim perunding yang merupakan bagian dari bangsa Iran bahwa hal yang sama yang Anda katakan sendiri: Anda mewakili bangsa pemberani, Anda mewakili bangsa yang telah berdiri dengan cita-citanya sampai tetes darah terakhir dan nafas terakhir, Anda mewakili bangsa seperti itu dan Anda harus tahu bahwa bangsa ini tidak akan menerima apa pun selain pencabutan semua sanksi," kata Ayatullah Sayid Khatami.
Dia menegaskan, delegasi berpengalaman bertolak ke Wina untuk berunding dan delegasi ini telah mengungkapkan sikapnya secara jelas serta menunjukkan sikap anti-Amerikanya baik dalam ucapan maupun praktik.
Putaran Perundingan Nuklir di Wina digelar dengan tujuan mencabut sanksi terhadap Iran dan menghidupkan kembali kesepakatan nuklir JCPOA. Perundingan ini dimulai sejak tanggal 29 November 2021.
Khatib Shalat Jumat Tehran juga memuji pemerintah Presiden Sayid Ebrahim Raisi atas kinerja di sektor pengadaan vaksin.
Selain itu, Ayatullah Sayid Khatami menyinggung peringatan 10 Azar (1 Desember) untuk mengenang gugurnya Syahid Hassan Modarres.
Dia mengatakan, Syahid Modarres termasuk tokoh yang dihormati Imam Khomeini dan Imam senantiasa memujinya. (RA)