Jan 28, 2023 17:25 Asia/Jakarta
  • Tank Abrams
    Tank Abrams

Perkembangan di AS selama sepekan lalu diwarnai sejumlah isu penting, di antaranya; Biden: AS akan Kirim 31 Tank Abrams ke Ukraina.

Selain itu, masih ada isu lainnya seperti; AS: Kami akan Tekan Cina supaya Berhenti Impor Minyak Iran, Senator Amerika Usulkan Pelarangan Tik Tok secara Nasional, Penembakan di AS Mengakibat 18 Tewas dan Terluka, Militer AS dan Korea Selatan teken pernyataan 'visi strategis', AS 'sangat prihatin' warga Palestina tewas dalam operasi Israel.

Biden: AS akan Kirim 31 Tank Abrams ke Ukraina

Presiden Amerika menanggapi langkah Inggris, Prancis dan Jerman mengirim tank mereka ke Ukraina, dengan mengatakan bahwa Amerika Serikat juga akan mengirimkan 31 tank Abrams ke Kyiv.

Image Caption

Perang di Ukraina dengan segala konsekuensi politik, militer, ekonomi, sosial bahkan budayanya sudah memasuki bulan kesebelas, dan negara-negara Barat masih terus mengirimkan senjata ke Ukraina yang memperpanjang konflik di negara ini.

Pejabat Rusia dan beberapa pakar dan media Barat menggambarkan perang di Ukraina sebagai perang proksi antara Barat dan Rusia.

Presiden AS Joe Biden dalam statemen hari Rabu (25/1/2023) mengatakan bahwa dia telah melakukan konsultasi telepon dengan para pemimpin Inggris, Jerman, Prancis, dan Italia mengenai perlunya melanjutkan dukungan militer untuk Ukraina.

Biden mengumumkan bahwa Inggris, Prancis, dan Jerman akan menyediakan tank tempur ke Ukraina, dan Amerika Serikat akan mengirim 31 tank Abrams ke Kyiv.

"Bantuan militer kami ditujukan untuk melindungi kedaulatan Ukraina dan mempertahankan wilayahnya. Pasokan tank ke Ukraina telah dilakukan dengan persetujuan dan kerja sama semua sekutu kami. Putin mengira dia bisa memisahkan kita dari sekutu Eropa, tetapi dia tidak akan bisa," kata Biden.

"Kami bersatu dalam dukungan untuk Ukraina, dan kami menantikan kemenangannya dalam pertempuran ini, karena ini adalah pertempuran untuk kebebasan," tegasnya.

Anatoly Antonov, duta besar Rusia untuk Washington mennaggapi tindakan Amerika Serikat dengan mengatakan "Kemungkinan pengiriman tank Abrams Amerika ke Ukraina akan menjadi provokasi yang jelas terhadap Rusia."

AS: Kami akan Tekan Cina supaya Berhenti Impor Minyak Iran

Utusan khusus pemerintah Amerika Serikat untuk Iran mengatakan, Washington akan melanjutkan upaya menekan Cina supaya berhenti membeli minyak dari Republik Islam Iran.

Robert Malley, Senin (23/1/2023) saat diwawancarai Bloomberg menuturkan, "Dalam kerangka penerapan sanksi-sanksi terhadap Republik Islam Iran, kami bermaksud memaksa Cina untuk menghentikan impor minyak dari Iran."

Ia menambahkan, "Cina adalah tujuan utama ekspor gelap Iran, dan negosiasi-negosiasi untuk menghentikan pembelian minyak Iran oleh Cina, akan diintensifkan."

Robert Malley

Menurut Malley, AS akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menghentikan ekspor minyak Iran, dan menghalangi negara-negara dunia membeli minyak Iran.

"Kami tidak pernah sekalipun menurunkan sanksi-sanksi terhadap Iran, terutama di bidang penjualan minyak negara itu," tegasnya.

Di sisi lain sejumlah penelitian yang dilakukan dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan bahwa Cina tetap membeli minyak dari Iran, dan Venezuela.

Senator Amerika Usulkan Pelarangan Tik Tok secara Nasional

Seorang senator Amerika Serikat menyerukan pelarangan Tik Tok secara nasional di negara ini.

Pemerintah AS mengancam akan memfilter atau membatasi jaringan medi sosial Cina, Tik Tok Cina selama masa kepresidenan Donald Trump, dan dilanjutkan Joe Biden.

Washington mengklaim aktivitas Tik Tok di Amerika Serikat memberikan kesempatan kepada Cina untuk memengaruhi orang-orang Amerika.

Josh Hawley, Senator Partai Republik di Kongres AS hari Selasa (24/1/2023) mengumumkan bahwa dia akan mengajukan RUU di Kongres AS untuk melarang aplikasi Tik Tok di seluruh negara ini.

"Pintu budaya China telah terbuka untuk kehidupan orang Amerika. Itu mengancam privasi anak-anak kita serta kesehatan mental mereka, dan saya akan membuat undang-undang untuk melarangnya di seluruh negeri," ujar Hawley.

Hawley tidak mengatakan kapan RUU itu akan diperkenalkan.

Sementara itu, otoritas negara bagian Wisconsin dan Carolina Utara baru-baru ini mengumumkan bahwa 31 negara bagian AS telah membatasi akses Tik Tok di perangkat pemerintah.

Sebelumnya, Kongres AS mengeluarkan resolusi menentang Tik Tok.

Menurut RUU anggaran bipartisan yang disetujui Kongres AS pada 23 Desember, penggunaan Tik Tok di lembaga pemerintah dilarang, yang menjadi undang-undang setelah ditandatangani Joe Biden.

Undang-undang ini telah disetujui menyusul meningkatnya kekhawatiran tentang pengaruh jejaring sosial milik Cina ini di Amerika Serikat.

Penembakan di AS Mengakibat 18 Tewas dan Terluka

Media-media Amerika Serikat mengumumkan bahwa 2 orang tewas dan 16 luka-luka akibat 3 penembakan di tiga wilayah berbeda di negara ini pada Ahad (22/01/2023) pagi.

Kebebasan untuk membawa senjata di Amerika Serikat telah menyebabkan kekerasan bersenjata dan penembakan di seluruh negeri yang memakan korban setiap hari.

Meskipun banyak warga AS telah memprotes kebebasan untuk membawa dan memiliki senjata di Amerika Serikat selama beberapa tahun, dan mereka telah menyerukan perbaikan undang-undang negara di bidang ini, tetapi lobi senjata begitu kuat di negara ini sehingga Kongres belum mengambil tindakan nyata untuk membatasi membawa senjata di Amerika Serikat.

Menurut laporan IRNA Ahad (22/1) malam, dua orang tewas dan empat lainnya luka-luka akibat dua penembakan dalam waktu satu jam di 46th Street di kawasan Flat Lands di Brooklyn.

Di sisi lain, para pejabat negara bagian Louisiana mengumumkan bahwa 12 orang terluka dalam penembakan di sebuah klub malam di kawasan Baton Rouge.

Menurut polisi, salah satu korban luka parah dan lainnya dalam kondisi stabil.

Membandingkan statistik kekerasan senjata antara Amerika Serikat dan negara-negara lain di dunia menunjukkan bahwa Amerika Serikat adalah negara yang benar-benar luar biasa. Meskipun Amerika Serikat menyumbang sekitar 5% dari populasi dunia, negara ini adalah rumah bagi hampir 31% dari mereka yang melakukan pembunuhan massal dengan senjata.

Survei menunjukkan bahwa jumlah kematian akibat penggunaan senjata api di Amerika Serikat telah mencapai tingkat tertinggi dalam tiga puluh tahun terakhir.

Militer AS dan Korea Selatan teken pernyataan 'visi strategis'

Kepala staf angkatan darat Korea Selatan dan Amerika Serikat telah menandatangani pernyataan "visi strategis" untuk memperluas bidang-bidang kerja sama, termasuk yang mencakup keamanan antariksa, kata para pejabat, Jumat.

Penandatangan itu dilakukan oleh KASAD Korsel Jenderal Park Jeong-hwan dan mitranya dari AS, Jenderal James C. McConville, di markas besar Angkatan Darat AS, Pentagon, pada Rabu (25/1) waktu setempat.

Park berada di AS dalam rangka kunjungan selama sembilan hari mulai Sabtu (21/1).

Pernyataan yang diteken itu menguraikan kerja sama keamanan antara kedua negara pada berbagai bidang, seperti ilmu militer, teknologi, dan antariksa.

Langkah itu sejalan dengan upaya-upaya yang dilakukan untuk meningkatkan hubungan bilateral AS-Korsel menjadi "persekutuan strategis komprehensif global ", seperti yang disepakati pemimpin kedua negara dalam pertemuan mereka pada Mei 2022.

Usai penandatangan dokumen tersebut, Park melakukan pembicaraan dengan para jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat mengenai upaya meningkatkan hubungan serta memperdalam pertukaran dan kerja sama.

Pada hari sebelumnya, ia bertemu dengan Letnan Jenderal Daniel Karbler, komandan Komando Antariksa dan Pertahanan Rudal Angkatan Darat AS (SMDC), di Alabama, menurut pihak Angkatan Darat Amerika Serikat.

"Melalui kunjungan kami ke SMDC, kami ingin memperluas pertukaran bidang antariksa serta kerja sama dengan Angkatan Darat AS untuk menyusun cetak biru bagi kekuatan antariksa angkatan darat Korea Selatan," ujar Park.

AS 'sangat prihatin' warga Palestina tewas dalam operasi Israel

Amerika Serikat pada Kamis (26/1) menyatakan "sangat prihatin" setelah pasukan Israel melakukan operasi militer di Kota Jenin di wilayah pendudukan Tepi Barat utara.

Washington juga mendesak "semua pihak" agar meredakan ketegangan.

"Kami berduka atas hilangnya nyawa-nyawa tak berdosa serta warga sipil yang terluka dan sangat prihatin dengan sederet kekerasan di Tepi Barat," kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price dalam keterangan tertulis.

Image Caption

"Kami menggarisbawahi urgensi pentingnya semua pihak untuk meredakan ketegangan, mencegah jatuhnya korban jiwa lebih lanjut serta untuk bekerja sama meningkatkan situasi keamanan di Tepi Barat," katanya.

"Warga Palestina dan Israel sama-sama layak untuk hidup secara aman dan terjamin."

Pernyataan itu menyebutkan bahwa sembilan warga Palestina, termasuk sedikitnya satu warga sipil, tewas di Jenin pada Kamis (26/1).

Tertulis pula bahwa "Kami menyadari tantangan keamanan yang sangat nyata yang dihadapi Israel dan Otoritas Palestina dan mengecam kelompok teroris yang merencanakan dan melancarkan serangan terhadap warga sipil."

Militer Israel pada Kamis melancarkan serangan militer besar-besaran di kamp pengungsi Jenin di Tepi Barat utara.

Akibatnya, sembilan orang tewas dan puluhan orang lainnya terluka serta banyak bangunan dan properti mengalami kerusakan yang luar biasa.

Serangan itu terjadi saat Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken hendak melakukan kunjungan ke Mesir, Israel, dan Tepi Barat pekan ini.

Di Yerusalem, Menlu AS akan menemui perdana menteri Israel Benjamin Netanyahu, menteri luar negeri Eli Cohen, dan sejumlah pejabat senior lainnya untuk "membahas dukungan AS terhadap keamanan Israel, terutama ancaman dari Iran," menurut pernyataan tersebut.

 

 

Tags