Al Burhan Temui Netanyahu, Saudi Janji Tambah Bantuan Sudan
Duta Besar Arab Saudi untuk Sudan pasca pertemuan kontroversial Ketua Dewan Kedaulatan Sudan dan Perdana Menteri rezim Zionis Israel, menjanjikan bantuan ekonomi untuk Khartoum, dan membantu menghapus nama negara itu dari daftar pendukung terorisme.
Fars News (4/2/2020) melaporkan, Deputi Menteri Luar Negeri Sudan, Al Siddiq Abdul Aziz, Senin (3/2) bertemu dengan Dubes Saudi, Ali bin Hassan Jafar di Khartoum.
Situs berita Saudi, Al Weeam menulis, dalam pertemuan itu dibicarakan berbagai mekanisme peningkatan hubungan bilateral Sudan dan Saudi.
Dubes Saudi dalam kesempatan ini mengatakan, Riyadh pada tahap berikutnya menjanjikan bantuan ekonomi kepada Sudan, dan membantu menghapus nama negara itu dari daftar pendukung terorisme.
Amerika Serikat memasukkan Sudan ke daftar negara pendukung terorisme pada tahun 1993, yang menyebabkan negara ini tidak bisa mendapat bantuan finansial dari IMF dan Bank Dunia.
Janji Saudi ini disampaikan sehari setelah pertemuan Ketua Dewan Kedaulatan Sudan, Letjen Abdel Fattah Al Burhan, dan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu di Uganda. (HS)