Nikki Haley: Trump Aib bagi AS
(last modified Sat, 13 Feb 2021 06:52:03 GMT )
Feb 13, 2021 13:52 Asia/Jakarta
  • Nikki Haley
    Nikki Haley

Mantan wakil tetap Amerika Serikat di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam sebuah statemennya menyebut mantan Presiden Donald Trump sebagai aib bagi negara ini.

Nikki Haley Jumat (12/2/2021) saat diwawancarai laman Politico mengatakan, "Mengingat langkah yang diambil Trump di akhir periode kepresidenannya, maka tidak ada tempat bagi dirinya pada periode kepresidenan tahun 2024."

Donald Trump

Pejabat AS ini menyatakan bahwa dirinya tidak memiliki hubungan dengan mantan presiden AS ini pasca serangan terbaru pendukung Trump ke Kongres. Ia juga mengecam statemen Trump terkait Mike Pence yang membuat kecewa.

Trump selama pekan-pekan terakhir kepemimpinannya merilis ujaran yang menyeru kekerasan dan klaim terkait kecurangan pemilu presiden.

Kongres pada 6 Januari lalu menghitung suara elektoral berbagai negara bagian dan menentukan kemenangan Joe Biden, namun Trump yang menolak untuk menerima kekalahannya, mengulang klaim kecurangan dan memprovokasi para pendukungnya untuk menyerbu gedung Kongres.

Serangan pendukung Trump ke gedung Kongres yang mengakibatkan enam orang tewas dan terluka terjadi setelah adanya pesan provokatif mantan presiden Amerika itu di jejaring sosial.

Pemakzulan Trump karena memprovokasi pendukungnya untuk menyerang Kongres pada 6 Januari lalu masih berlanjut. Jika Trump dinyatakan bersalah, maka ia tidak akan memiliki peluang untuk mencalonkan diri pada  pemilu presiden mendatang. (MF)