Des 07, 2023 10:34 Asia/Jakarta

Kiev Semakin Kecewa dengan Penentangan Baru Keanggotaannya di UE.

Perdana Menteri Hongaria Viktor Orban meminta agar dua keputusan penting bagi Ukraina mengenai dukungan anggaran dan dimulainya negosiasi keanggotaan negara itu di Uni Eropa dihapus dari agenda pertemuan Eropa di pertengahan Desember.

Dalam surat hari Senin (04/12/2023) yang ditujukan kepada Charles Michel, Presiden Dewan Eropa, yang bertanggung jawab untuk menetapkan agenda dan diskusi pada pertemuan Eropa, Orban menulis, Saya dengan hormat meminta Anda untuk tidak mengundang Dewan Eropa untuk membahas sejumlah masalah ini di bulang Desember. Karena kurangnya konsensus pasti akan menyebabkan kegagalan.

Ini adalah surat kedua dengan isi yang sama yang dikirim Orban baru-baru ini kepada presiden Dewan Eropa.

Perdana Menteri Hongaria yang beraliran kanan, yang mempertanyakan strategi Eropa dalam mendukung Kiev dan efektivitas sanksi terhadap Rusia dapat memveto keputusan ini karena memerlukan suara bulat dari dua puluh tujuh negara anggota UE. More ...

Tags