Lintas Warta 9 Januari 2024
Mengapa Italia Meminta Pembentukan Militer Eropa?
Menteri Luar Negeri Italia Antonio Tajani menyatakan dalam sebuah wawancara bahwa Uni Eropa harus membentuk pasukan gabungannya sendiri yang dapat berperan dalam menjaga perdamaian dan mencegah konflik.
Sambil menyatakan bahwa kerja sama Eropa yang lebih erat di bidang pertahanan merupakan prioritas bagi Forza Italia yang dipimpinnya, Tajani menyatakan, Jika kita ingin menjadi penjaga perdamaian di dunia, kita memerlukan tentara Eropa, dan ini adalah prasyarat dasar untuk memiliki satu kebijakan luar negeri Eropa yang efektif.
Menurut Tajani, Di dunia yang memiliki aktor-aktor kuat seperti Amerika Serikat, Cina, India, Rusia – dengan krisis dari Timur Tengah hingga kawasan Indo-Pasifik – warga negara Italia, Prancis, atau Slovenia hanya dapat dilindungi oleh apa yang sudah ada, yaitu Uni Eropa.
Permintaan Italia sebagai anggota penting Uni Eropa dan NATO untuk membentuk tentara Eropa sejalan dengan permintaan sebelumnya terkait hal ini sebelum terjadi perang antara Rusia dan Ukraina. More ...