Mar 02, 2020 11:04 Asia/Jakarta
  • 2 Maret 2020
    2 Maret 2020

Hari ini, Senin, 2 Maret 2020 bertepatan dengan 7 Rajab 1441 Hijriah atau menurut kalender nasional Iran, hari ini tanggal 12 Isfand 1398 Hijriah Syamsiah. Berikut kami hadirkan beberapa peristiwa bersejarah yang terjadi hari ini.

Ibnu Tarara Lahir

1136 tahun yang lalu, tanggal 7 Rajab 305 HQ, Ibnu Tarara, seorang ahli hadis dan sastrawan muslim asal Irak, terlahir ke dunia.

Sejarah

Ilmuwan muslim ini menulis banyak karya di bidang fiqih, namun tidak satupun yang bisa ditemukan. Karya Ibnu Tarara lainnya adalah di bidang sastra, yaitu berjudul "Al-Jaliis As-Shaalih Al-Kaafi wal Aniis An-Naasih Asy-Syaafi".

Buku sebanyak seratus jilid ini sebagiannya dimulai dengan hadis Nabi, lalu dilanjutkan dengan penjelasan atas hadis tersebut, dan kemudian diisi dengan hikayat dan syair-syair yang sesuai dengan hadis tersebut. Ibnu Tarara meninggal dunia pada tahun 390 Hijriah.

Operasi Militer Karbala 7 Dimulai

33 tahun yang lalu, tanggal 12 Isfand 1365 HS (3 Maret 1987), saat pasukan Iran tengah mempersiapkan dirinya untuk melaksanakan operasi Karbala 7, ternyata di medan tempur lain, tentara Iran berhasil menjadikan kawasan Shalamcheh sebgai kuburan tentara rezim Baath, Irak di kawasan operasi Karbala 5. Dalam kondisi yang demikian para pejuang Iran memulai operasi Karbala 7 dengan sandi Ya Maula Muttaqian.

Operasi Karbala 8

Dalam operasi militer Karbala 7, para pejuang Islam merangsek masuk ke dalam kawasan Irak yang terletak di daerah Haj Omran dengan target membebaskan kawasan tinggi dan penting daerah itu, menghancurkan mesin-mesin perang musuh dan menguasai daerah Haj Omran serta menciptakan sarana bagi berlanjutnya perang di daerah ini.

Akibat operasi militer ini, selain pembebasan kawasan tinggi, para pejuang Iran berhasil menghancurkan sejumlah brigade dan batalion, mendapat banyak amunisi, senjata ringan, sedang dan pelbagai kendaraan. Jumlah korban di pihak musuh mencapai lebih dari 2.300 orang dan berhasil menawan 185 lainnya.

Pejabat Sri Lanka Dibom

29 tahun yang lalu, tanggal 2 Maret 1991, sedikitnya 19 orang tewas dan 73 lainnya terluka saat sebuah bom mobil meledak di ibukota Sri Lanka, Kolombo.

Bendera Sri Lanka

Serangan bom itu membunuh Wakil Menteri Pertahanan Sri Lanka, Letnan Kolonel Ranjan Wijeratne. Saat kejadian, Wijaratne beserta lima orang pengawalnya tengah melintas di dekat lokasi pengeboman dan turut tewas bersama 13 korban lainnya.

Sejak menjabat sebagai orang nomor dua di Kementerian Pertahanan Sri Lanka, Wijeratne mengambil sikap tegas dan tanpa kompromi terhadap pemberontak Macan Tamil (LTTE). Berkali-kali ia menolak upaya damai dan lebih memilih aksi militer untuk menyelesaikan konflik dengan suku Tamil, yang telah berlangsung selama 14 tahun.

Kematian Wijeratne memicu kekerasan lebih lanjut antara pemerintah Sri Lanka dengan pemberontak Tamil. Selang sebulan kemudian, seorang pengebom bunuh diri membunuh mantan perdana menteri India, Rajiv Gandhi.

Gandhi dianggap memusuhi kaum Tamil karena mengirim pasukan penjaga perdamaian ke Sri Lanka pada tahun 1987. Selanjutnya, pada bulan Mei 1992, giliran Presiden Sri Lanka, Ranasinghe Premadasa, yang tewas dalam serangan bom mobil. 

Warga minoritas Tamil di bawah pimpinan LTTE telah memberontak terhadap pemerintah Sri Lanka yang didominasi etnis Singhala sejak tahun 1983. Hingga tahun 2002, perang saudara yang terjadi di bekas koloni Inggris tersebut telah memakan korban jiwa tidak kurang dari 65.000 orang.

Tags