Apr 04, 2021 16:48 Asia/Jakarta

Museum kontemporer terbesar di Republik Islam Iran berjudul "Galeri Seni Heydar Baba," terletak di kawasan makam para penyair Tabriz. Tabriz adalah ibu kota Provinsi Azerbaijan Timur, Iran barat laut.

Museum ini memiliki 25 karya modern, 14 karya komposit dan sejumlah karya yang terkait dengan cerita rakyat (tradisi lisan dan budaya suatu bangsa) oleh Ahad Hosseini.

Di antara benda-benda yang disimpan dan dipamerkan dalam museum tersebut adalah patung yang berhubungan dengan milenium pertama SM, barang-barang turis, beberapa tokoh dunia, piala dunia, topik sains dan pengetahuan, kelaparan dan kemiskinan dunia, dan tokoh nasional dan sastra wilayah Azerbaijan.

Museum kontemporer terbesar di Iran adalah salah satu tempat wisata baru di Tabriz, dan bersama dengan atraksi sejarah dan budaya lainnya, telah menambah potensi wisata unik di Provinsi Azerbaijan Timur. (RA)

Tags