Serangan Drone Perlawanan Irak di Kota Haifa
(last modified Mon, 16 Sep 2024 05:18:12 GMT )
Sep 16, 2024 12:18 Asia/Jakarta
  • Serangan drone Perlawanan Islam Irak ke Haifa
    Serangan drone Perlawanan Islam Irak ke Haifa

Perlawanan Islam Irak mengumumkan serangan pesawat tak berawak di kota Haifa di utara wilayah Palestina yang diduduki.

Menurut laporan IRNA, Perlawanan Islam Irak mengumumkan bahwa mereka menyerang sasaran di Haifa dengan pesawat tak berawak.

Kelompok perlawanan ini juga mengumumkan bahwa operasi untuk menghancurkan kekuatan musuh akan terus berlanjut dengan kecepatan yang semakin meningkat.

Sebelumnya, Perlawanan Islam di Irak mengumumkan bahwa pembangkit listrik industri Alon Tafur di Haifa menjadi sasaran di Wilayah Pendudukan.

Serangan kelompok perlawanan di Haifa terjadi ketika militer Yaman menargetkan Tel Aviv dengan serangan rudal pada hari Minggu (15/9).

Yahya Saree, Juru Bicara Militer Yaman mengumumkan dalam sebuah pernyataan bahwa operasi untuk menyerang Tel Aviv dilakukan dengan rudal balistik ultrasonik baru dan sistem pertahanan musuh gagal mencegat dan melawannya.

Menurut Yahya Saree, rudal ini menempuh jarak 2.400 kilometer dalam waktu 11 menit 30 detik, yang menimbulkan ketakutan dan kepanikan Zionis dan lebih dari 2 juta Zionis mengungsi ke tempat penampungan dan peristiwa ini terjadi pertama kali dalam sejarah musuh Zionis.(sl)

Tags