Owji: Kilang Iran di Venezuela Menyuling 100 Ribu Barel Minyak Per Hari
(last modified 2022-10-16T14:49:20+00:00 )
Okt 16, 2022 21:49 Asia/Jakarta
  • kilang minyak El Palito, Venezuela
    kilang minyak El Palito, Venezuela

Menteri Perminyakan Iran mengabarkan pengoperasian kilang minyak ekstrateritorial negara ini di Venezuela, El Palito, dan penyulingan 100.000 barel minyak per hari di kilang ini.

Javad Owji, Minggu (16/10/2022) mengatakan, "Harapan lama yang sudah dinanti selama 43 tahun yaitu pengoperasian kilang minyak ekstrateritorial, akhirnya terwujud berkat kerja keras para pegawai Perusahaan Penyulingan Nasional Iran, dan distribusi produk minyak, serta penanganan direktur perusahaan ini, dan titik awal langkah ini dimulai di Venezuela."

Venezuela merupakan anggota OPEC yang dalam beberapa tahun terakhir, akibat sanksi-sanksi Amerika Serikat, mengalami penurunan produksi minyaknya.

Upaya menghidupkan industri minyak Venezuela, dan perbaikan serta modernisasi kilang-kilang minyak negara ini bukan saja menguntungkan Caracas, tapi juga menguntungkan Iran, karena terjalin kerja sama kilang minyak ekstrateritorial dan penanaman saham.

Tekad kuat Iran dan Venezuela untuk menggagalkan sanksi AS, menyebabkan perencanaan dan rekonstruksi sebuah kilang minyak ekstrateritorial Iran berhasil dilakukan. (HS)

Tags