Jul 25, 2023 19:48 Asia/Jakarta
  • Rudal jelajah Abu Mahdi buatan Iran.
    Rudal jelajah Abu Mahdi buatan Iran.

Sistem rudal jelajah strategis jarak jauh laut bernama Abu Mahdi diserahkan kepada Angkatan Laut (AL) Militer Republik Islam Iran dan AL Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) pada hari Selasa, 25 Juli 2023.

Penyerahan rudal canggih tersebut dilakukan dalam sebuah upacara yang dihadiri oleh Menteri Pertahanan Iran Mohammad Reza Ashtiani dan para komandan AL Militer Iran dan IRGC.

Rudal jelajah Abu Mahdi adalah salah satu produk industri kedirgantaraan Kementerian Pertahanan Republik Islam Iran yang memiliki jangkauan lebih dari 100 km, yang dapat menghancurkan target apa pun.

Reaksi cepat, manajemen pemilihan target di lapangan, melewati pertahanan musuh dan kemampuan menembak adalah ciri khas rudal jelajah laut Abu Mahdi.

Rudal ini memiliki fitur menonjol seperti menghantam target secara tepat, memiliki daya penghancur yang sangat tinggi, melintasi rintangan geografis dan ketinggian yang tinggi. (RA)

 

Tags