Kapal Shahid Abu Mahdi Siap Hadapi Musuh di Perairan Kawasan
Jan 27, 2024 21:27 Asia/Jakarta
Komandan Angkatan Laut Korps Garda Revolusi Islam Iran, IRGC, mengabarkan kesiapan kapal perang Shahid Abu Mahdi, untuk menghadapi musuh di perairan kawasan.
Laksamana Alireza Tangsiri, 22 Januari 2024, mengatakan, kapal perang Shahid Abu Mahdi Al Muhandis, membawa pesan perdamaian, dan persahabatan, bagi negara-negara Muslim, di kawasan Teluk Persia.
Ia menambahkan, jika pasukan asing ingin hadir di Teluk Persia, yang dilewati semua orang, maka kapal Abu Mahdi, mengirim pesan perdamaian dan persahabatan kepada mereka, tapi jika ingin menciptakan masalah, maka kapal ini membawa pesan kesiapan melawan musuh.
Menurut Laksamana Tangsiri, dengan diproduksi dan bergabungnya kapal Abu Mahdi, serta kapal-kapal peluncur rudal lainnya, ditambah dengan berbagai manuver di kawasan, menunjukkan bahwa Iran, sedang menjaga keamanan Selat Hormuz.
Komandan AL IRGC menegaskan bahwa keamanan dan stabilitas Selat Hormuz, dijaga sendiri oleh negara-negara kawasan, bukan oleh pasukan asing.
"Keamanan dan stabilitas penuh di kawasan Selat Hormuz, terjaga, dan pasukan asing tidak punya peran apa pun dalam menjaga keamanan kawasan sensitif ini, maka dari itu pasukan asing tidak berarti," pungkasnya. (HS)
Tags