Menteri Intelejen Iran: Konspirasi AS Kembali Gagal !
(last modified Sun, 04 Nov 2018 14:29:12 GMT )
Nov 04, 2018 21:29 Asia/Jakarta
  • Menteri Intelejen Iran, Seyyed Mahmoud Alavi
    Menteri Intelejen Iran, Seyyed Mahmoud Alavi

Menteri Intelejen Iran, Seyyed Mahmoud Alavi menyatakan konspirasi AS terhadap Iran selama ini tidak membuahkan hasil dan senantiasa gagal.

"Menjelang peringatan kemenangan Revolusi Islam Iran ke-40, dunia mengakui Revolusi Islam telah tumbuh dewasa dan memiliki kemampuan yang bisa meruntuhkan kemegahan imperialis yang semakin melemah, dan bangsa-bangsa tertindas bergerak memperjuangkan kebebasannya," ujar Alavi.

"Tahun ini, Iran sedang merayakan 13 Aban, hari nasional Perlawanan terhadap Arogansi Global, dan AS menjadikan hari ini sebagai awal dimulainya sanksi ilegal terhadap bangsa Iran," tegasnya.

Selama empat dekade, tutur Alavi, Iran menghadapi tekanan dan konspirasi AS, tapi tetap tegar dan terus melangkahkan kaki menuju kemajuan.

Hari ini, 13 Aban 1397 Hs dalam penanggalan nasional Iran bertepatan dengan 4 November 2018 di Iran diperingati sebagai Hari Nasional Perlawanan terhadap Arogansi Global.

Pawai akbar memperingati Hari Nasional Perlawanan terhadap Arogansi Global digelar serentak di seluruh kota Iran hari ini, Ahad (4/11/2018) dengan partisipasi luas rakyat, pelajar, mahasiswa dan pejabat pemerintah.(PH)

 

Tags