Larijani: Negara Asing Membutuhkan Kapasitas Iran
(last modified Tue, 26 Apr 2016 19:42:31 GMT )
Apr 27, 2016 02:42 Asia/Jakarta
  • Larijani: Negara Asing Membutuhkan Kapasitas Iran

Ketua Parlemen Iran Ali Larijani, mengatakan negara-negara asing mulai menyadari bahwa mereka membutuhkan kapasitas Iran.

Menurut laporan situs parlemen Iran, Larijani menyampaikan hal itu dalam pertemuan dengan para pejabat Perusahaan Pelayaran Republik Islam Iran (IRISL), Selasa (26/4/2016).

Ia menuturkan iklim internasional mulai tertuju ke arah di mana negara-negara asing berminat untuk memanfaatkan kapasitas Iran. Ia menilai perjanjian nuklir sebagai hasil dari pemanfaatan kapasitas diplomasi Iran dengan baik.

Larijani lebih lanjut menandaskan, era sanksi telah melahirkan hambatan bagi iklim ekonomi termasuk kapal-kapal pelayaran Iran dan sekarang sudah tiba waktunya bagi perusahaan pelayaran untuk menggunakan peluang yang ada untuk pemulihan.

"IRISL harus memanfaatkan kapasitas ekonominya untuk menarik investasi asing," tegasnya.

Larijani juga menganggap transportasi maritim sebagai bagian dari pilar kemajuan Iran dan mengatakan, tanpa sarana transportasi yang bisa diandalkan, maka tidak akan ada ekonomi yang dinamis.

Pada kesempatan itu, Perusahaan Pelayaran Republik Islam Iran juga menyampaikan laporannya tentang kepasitas transportasi maritim dan program kerja untuk mencapai posisi unggulan di antara perusahaan-perusahaan besar dunia. (RM)

Tags