SCO Gelar Pertemuan Bahas Krisis Afghanistan
(last modified Wed, 14 Jul 2021 06:05:11 GMT )
Jul 14, 2021 13:05 Asia/Jakarta
  • para pemimpin negara anggota SCO
    para pemimpin negara anggota SCO

Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO) menggelar pertemuan di Dushanbe, ibu kota Tajikistan untuk membahas krisis Afghanistan.

Ibu kota Tajikistan, Dushanbe hari ini (Rabu,14/7/2021) menjadi tuan rumah pertemuan para menteri luar negeri Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO) dan pertemuan khusus  antara Menteri Luar Negeri Afghanistan Mohammad Hanif Atmar  dengan para menlu negara anggota organisasi regional ini.

Kementerian luar negeri Afghanistan menyatakan, Menlu  Atmar bertemu dengan sejawatnya dari Pakistan, Shah Mahmood Hussain Qureshi pada hari Selasa untuk membahas penguatan kerja sama regional untuk mendukung proses perdamaian Afghanistan, partisipasi praktis Pakistan dalam perang bersama melawan terorisme, dan memastikan perdamaian di negara ini.

Qureshi dalam pertemuan ini menekankan bahwa Pakistan akan melanjutkan upayanya untuk menstabilkan situasi di Afghanistan.

Saat pasukan asing ditarik dari Afghanistan, negara itu menyaksikan peningkatan kekerasan yang dilakukan Taliban.

Penarikan pasukan asing merupakan salah satu syarat kesepakatan Taliban dengan Amerika Serikat;

Kesepakatan tersebut dicapai di Doha pada Februari tahun lalu.

Pentagon mengumumkan akan menarik lebih dari 90 persen personel dan peralatan militernya dari Afghanistan.(PH)

Tags