Taliban: Pemerintahan Baru Afghanistan akan Segera Terbentuk
(last modified Sun, 29 Aug 2021 12:14:46 GMT )
Aug 29, 2021 19:14 Asia/Jakarta
  • Taliban.
    Taliban.

Kelompok Taliban mengumumkan bahwa pemerintahan baru di Afghanistan akan terbentuk dalam waktu satu dua pekan mendatang.

Seperti dilansir kantor berita Mehr, Minggu (29/8/2021), juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mengatakan, saat operasi evakuasi dan penarikan pasukan Amerika Serikat hampir berakhir, Taliban sedang mempersiapkan pemerintahan baru di Afghanistan.

Dia menambhakan, kami yakin bahwa penurunan nilai mata uang nasional dan gejolak ekonomi saat ini akan mereda.

Namun belum diketahui waktu pasti pembentukan pemerintahan baru di Afghanistan.

Taliban merebut dan mengusai Kabul, ibu kota Afghanistan pada Minggu, 15 Agustus 2021 dan menggulingkan pemerintahan Presiden Ashraf Ghani. (RA)