Deputi Sekjen PBB Bertemu Menlu Iran di Jenewa
(last modified Tue, 25 Apr 2023 12:17:49 GMT )
Apr 25, 2023 19:17 Asia/Jakarta
  • Menlu Iran bertemu Deputi Sekjen PBB
    Menlu Iran bertemu Deputi Sekjen PBB

Deputi Sekjen Perserikatan Bangsa-Bangsa, PBB untuk urusan kemanusiaan dan bantuan darurat, bertemu dengan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir Abdollahian di Jenewa.

Martin Griffiths, Selasa (25/4/2023) selain bertemu dengan Menlu Iran, juga bertemu dengan Penasihat senior Menlu Iran untuk urusan khusus politik, Ali Asghar Khaji.
 
Dalam pertemuan dengan Martin Griffiths di Jenewa ini, Menlu Iran menyinggung kehadiran jutaan pengungsi dari Afghanistan di negaranya.
 
"Diperlukan dukungan PBB agar infrastruktur permanen dapat dibangun sehingga seluruh kebutuhan para pengungsi tersebut dapat terpenuhi," imbuhnya.
 
Di sisi lain Deputi Sekjen PBB dalam pertemuan dengan Abdollahian menyatakan kegembiraannya bisa bertemu dengan Menlu Iran, dan berterimakasih atas dukungan-dukungan Republik Islam Iran terhadap misi-misinya.
 
Griffiths meyakini bahwa masalah pengungsi merupakan masalah kemanusiaan terpenting yang terkait dengan Suriah, dan soal masalah kemanusiaan di Afghanistan, diperlukan bantuan dan dukungan seluruh pihak berpengaruh dunia.
 
Deputi Sekjen PBB urusan kemanusiaan, bertemu dengan Menlu Iran, di sela pertemuan Majelis Umum PBB ke-77, untuk membahas kondisi kemanusiaan rakyat Yaman, Suriah dan Ukraina. (HS)

Tags