Lintas Warta 12 September 2022
Pengobaran Perang AS di Dunia, Warisan Peristiwa 11 September.
Amerika Serikat kembali memperingati 20 tahun peristiwa 11 September ketika negara ini masih menghadapi konsekuensi dari peristiwa yang menentukan ini. Sebuah peristiwa yang bisa disebut sebagai faktor fundamental bagi dimulainya era baru dalam hubungan internasional.
Peristiwa 11 September 2001 menyebabkan terbentuknya trend dan peristiwa di kancah internasional dan regional, khususnya di Asia Barat, yang masih meninggalkan pengaruhnya meskipun peristiwa ini sudah lama berlalu. Peristiwa ini dapat dianggap sebagai titik balik dalam kebijakan luar negeri Amerika.
Setelah serangan 11 September, George W. Bush, Presiden Amerika Serikat, mengambil pendekatan agresif dengan menyerang Afghanistan dan Irak dengan dalih perang global melawan terorisme. Dalam apa yang disebut perang global melawan terorisme ini, lebih dari satu juta orang tewas di Irak, Afghanistan, Suriah, Libya, dan Yaman.
Pendudukan Irak dan konsekuensinya pada akhirnya mengarah pada pembentukan kelompok teroris seperti Daesh (ISIS), yang menciptakan banyak kejahatan di Irak dan Suriah.
Namun, Amerika Serikat tidak mendapatkan hasil apa pun dari operasi militer ini dan meninggalkan Afghanistan pada tahun 2021 dengan kegagalan total, meskipun masih mempertahankan kehadiran militernya di Irak dan Suriah.
Selain ribuan tentara Amerika terbunuh dan terluka, perang ini juga membebani anggaran negara yang menurut Donald Trump, mantan Presiden Amerika Serikat, berjumlah 7 triliun dolar.
Pada saat yang sama, pemenang utama aksi militer AS setelah 11 September adalah perusahaan senjata negara itu. More ...