Baghaei: Model Pembalasan Iran atas Serangan Israel sudah Jelas
Nov 04, 2024 21:22 Asia/Jakarta
Parstoday – Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran, dalam jumpa pers mingguan ditanya seputar isu serangan pembalasan Iran, yang akan dilakukan dari wilayah Irak.
Esmaeil Baghaei, Senin (4/11/2024) mengatakan, "Dukungan atas kedaulatan nasional dan integritas teritorial semua negara adalah prinsip asasi bagi kami, dan model serta pola pembalasan kami atas serangan Rezim Zionis sudah jelas, dan kami akan menggunakan seluruh fasilitas materi dan maknawi untuk membalas agresi rezim ini."
Baghaei ditanya jika gencatan senjata di Gaza dan Lebanon, diberlakukan, apakah Iran, akan mengurungkan rencananya membalas serangan Rezim Zionis.
Jubir Kementerian Luar Negeri Iran, menjawab, "Respons kami terhadap segala bentuk agresi, adalah pasti dan tegas."
Ia menambahkan, "Masalah utama yang ada saat ini adalah berlanjutnya genosida di Gaza, dan agresi di Lebanon. Selama kondisi ini belum berubah, kawasan akan selalu terancam oleh memburuknya ketidakamanan dan meluasnya perang. Kami sudah menggunakan seluruh fasilitas di level kawasan dan lebih jauh dari kawasan untuk menghentikan kejahatan Rezim Zionis."
Baghaei menjelaskan, "Sikap resmi kami dalam menolak senjata pembunuh massal, dan hubungannya dengan program nuklir damai Iran, sepenuhnya jelas."
Jubir Kemlu Iran menegaskan, "Dalam pidato terbaru Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran, ditekankan bahwa kami akan menggunakan semua yang diperlukan untuk melindungi Iran." (HS)