Timnas Putra Futsal Iran Masuk Nominasi Tim Terbaik Dunia
Aug 04, 2024 12:08 Asia/Jakarta
Tim futsal Republik Islam Iran masuk nominasi timnas terbaik dunia tahun 2023.
Tehran, Parstoday- Situs Futsal Planet yang setiap tahunnya memperkenalkan pemain-pemain terbaik dunia di bidang ini, mengumumkan pilihan 10 tim futsal terbaik dunia pada tahun 2023.
Situs Futsal Planet memasukkan nama Iran di jajaran nominasi tim terbaik tahun 2023.
Timnas Iran harus bersaing dengan Brasil, Argentina, Portugal, Maroko, Afghanistan, Prancis, Jepang, Spanyol, dan Uzbekistan untuk merebut gelar tim futsal terbaik dunia.
Sebelumnya, tim futsal putri nasional Iran terpilih menjadi salah satu dari 10 tim futsal putri terbaik dunia oleh FutsalPlanet.(PH)