Larijani: Iran-Mali Punya Pandangan Sama Mengenai Krisis Timteng
(last modified Wed, 11 Jan 2017 21:16:45 GMT )
Jan 12, 2017 04:16 Asia/Jakarta
  • Larijani: Iran-Mali Punya Pandangan Sama Mengenai Krisis Timteng

Ketua Parlemen Republik Islam Iran mengatakan, Republik Islam dan Mali memiliki pandangan yang sama tentang berbagai persoalan di Timur tengah terutama mengenai pemberantasan terorisme.

Ali Larijani mengatakan hal itu dalam jumpa pers bersama dengan Issaka Sidibe, Ketua Majelis (Parlemen) Nasional Mali di Tehran, ibukota Iran, Rabu (11/1/2017).

 

Ia menambahkan, Mali adalah negara penting di Afrika yang selalu menjadi perhatian Iran.

 

Menurut Larijani, ia telah membicarakan perluasan hubungan bilateral antara Iran dan Mali di sektor ekonomi dengan mitranya dari negara Afrika itu.

 

Ketua Parlemen Iran mengatakan, krisis di Timur Tengah dan negara-negara Muslim telah menyebabkan masalah Palestina yang merupakan persoalan utama dunia Islam terabaikan.

 

Ia mengungkapkan kebahagiaan atas penyelenggaraan konferensi PUIC (Parliamentary Union of the Organization of Islamic Cooperation) mendatang di Mali dan berharap dalam konferensi ini akan diambil keputusan-keputusan tepat untuk memecahkan berbagai persoalan penting dunia Islam.

 

Ketua Parlemen Iran lebih lanjut menilai kunjungan mitranya dari Mali ke Tehran sebagai titik balik dari hubungan kedua negara.

 

Sementara itu, Ketua Majelis Nasional Mali menilai persoalan rakyat Palestina sebagai masalah utama dunia Islam.

 

"Republik Mali dan Republik Islam Iran memiliki pandangan-pandangan yang sama mengenai masalah Palestina, " ujarnya.

 

Sidibe menambahkan, Mali hingga sekarang menentang semua langkah anti-rakyat tertindas Palestina yang sebelumnya diambil PBB.

 

Ia menuturkan, semua pihak, dunia Islam dan rakyat Palestina mendukung resolusi terbaru Dewan Keamanan PBB yang melarang pembangunan distrik-distrik Zionis di wilayah Palestina pendudukan.

 

Ketua Majelis Nasional Mali bersama dengan sebuah delegasi parlemen negara ini mengunjungi Tehran pada Rabu atas undangan resmi Ketua Parlemen Iran. (RA)

 

Tags