Amano Tiba di Tehran
(last modified Sat, 28 Oct 2017 23:08:23 GMT )
Okt 29, 2017 06:08 Asia/Jakarta
  • Dirjen IAEA Yukiya Amano
    Dirjen IAEA Yukiya Amano

Dirjen Badan Energi Atom Internasional (IAEA) Yukiya Amano dilaporkan tiba di Tehran, ibukota Republik Islam Iran Sabtu (28/10) malam.

IRNA melaporkan, Amano dijadwalkan bertemu dengan Ketua Organisasi Energi Atom Republik Islam Iran (AEOI) Ali Akbar Salehi yang juga wakil presiden Iran hari Ahad (29/10).

Kunjungan Amano ke Tehran dalam rangka kunjungan timbal balik antara dirjen IAEA dan pejabat terkait Iran serta untuk merunut kondisi terbaru kerja sama dan hubungan kedua pihak di berbagai bidang berkaitan dengan Rencana Aksi Bersama Komprehensif (JCPOA), pengamanan dan kerja sama nuklir sipil.

Mengingat beragam isu yang digulirkan oleh pemerintah Amerika terkait JCPOA dan peristiwa yang berkaitan dengan aksi tersebut, mayoritas pengamat menilai penting kunjungan dirjen IAEA ke Tehran Sabtu malam dan dinilai sebagai upaya untuk memperkokoh kesepakatan nuklir.

Sikap terbaru Presiden AS Donald Trump yang tidak mengakui kepatuhan Iran terhadap JCPOA menuai reaksi para pemimpin berbagai negara dunia termasuk negara-negara anggota Kelompok 5+1. Padahal IAEA delapan kali melalui laporannya membenarkan komitmen Iran terhadap kesepakatan nuklir.

Menjelang lawatan Amano ke Iran, Juru bicara AEOI, Behrouz Kamalvandi terkait tujuan dan program kunjungan dirjen IAEA ke Tehran mengungkapkan, "Pejabat Iran secara periodik bertemu dan berunding dengan pejabat IAEA membicarakan beragam isu termasuk hal-hal yang berkaitan dengan JCPOA, isu perlindungan dan protokol." (MF)

Tags