Komandan Militer Iran Sebut Saudi Cs Poros Kejahatan
(last modified Tue, 19 Feb 2019 11:17:04 GMT )
Feb 19, 2019 18:17 Asia/Jakarta
  • Brigadir Jenderal Hossein Salami.
    Brigadir Jenderal Hossein Salami.

Wakil Komandan Korps Garda Revolusi Islam Iran (Pasdaran), Brigadir Jenderal Hossein Salami mengatakan, Angkatan Bersenjata Iran berdiri di hadapan segitiga kejahatan Amerika, rezim Zionis dan negara-negara reaksioner Arab di kawasan.

"Hari ini Arab Saudi adalah jantung kejahatan di kawasan dan dunia," ujar Brigjen Salami pada acara mengenang para syuhada serangan teroris di Provinsi Sistan-Baluchestan, tenggara Iran, Selasa (19/2/2019).

Menurutnya, serangan tersebut mengindikasikan munculnya sebuah strategi dan taktik yang berbahaya secara global.

Hari ini, lanjutnya, Islam sedang mencapai kemajuan, sementara kekuatan arogan sudah semakin lemah.

Pada 13 Februari lalu, sebuah bus yang mengangkut pasukan Pasdaran Iran di jalan raya Khash-Zahedan, Provinsi Sistan-Baluchestan, menjadi sasaran bom bunuh diri oleh teroris.

Serangan teror itu menyebabkan sedikitnya 27 pasukan Pasdaran gugur dan 13 lainnya terluka. (RM)

Tags