Salehi: Biden Belajarlah dari Kegagalan 42 Tahun Sanksi Iran
(last modified Mon, 08 Feb 2021 14:10:55 GMT )
Feb 08, 2021 21:10 Asia/Jakarta
  • Ali Akbar Salehi
    Ali Akbar Salehi

Ketua Organisasi Energi Atom Iran, AEOI mengatakan, Presiden Amerika Serikat harus belajar dari kegagalan 42 tahun tekanan dan ancaman pemerintah terdahulu Gedung Putih terhadap Iran, terutama kegagalan menundukkan rakyat Iran.

Ali Akbar Salehi, Senin (8/2/2021) menuturkan, jika Amerika masih menyangka bisa menundukkan Iran dengan tekanan dan ancaman, sungguh celaka mereka, karena belum juga mengenal Iran.

Ketua Organisasi Energi Atom Iran menambahkan, Amerika, rezim Saddam Hussein, kelompok munafikin dan teroris Daesh berdiri melawan Iran, tapi semua menemui nasib buruknya masing-masing.

"Barat ingin membuat rakyat Iran lapar dan sakit dengan memboikot makanan serta obat-obatan, namun sekarang kami mencapai kemandirian dalam produksi makanan dan berbagai jenis obat," imbuhnya.

Menurutnya, dalam kondisi saat ini, salah satu komponen penting dalam membuat vaksin Corona adalah sentrifugal yang sudah kami produksi dan kami serahkan ke perusahaan farmasi dalam negeri Iran. (HS)

Tags