Ismail Sabri: Malaysia Masih Jadi Pilihan Investasi Jepang
(last modified Sat, 28 May 2022 05:11:05 GMT )
May 28, 2022 12:11 Asia/Jakarta
  • Ismail Sabri: Malaysia Masih Jadi Pilihan Investasi Jepang

Perdana Menteri Malaysia, Ismail Sabri menyatakan bahwa negaranya masih menjadi tempat investasi bagi Jepang.

Bernama hari Jumat (27/5/2022) melaporkan, Perdana Menteri Malaysia dan Jepang bertemu di Tokyo pada hari Jumat saat kedua negara menandai peringatan 65 tahun hubungan diplomatik mereka.

"Saya yakin Malaysia dan Jepang dapat bersama-sama memperkuat hubungan mereka ke kemitraan strategis yang lebih komprehensif, " ujar Ismail Sabri kemarin. 

Sabri menyebut Jepang adalah mitra dagang terbesar keempat Malaysia sejak 2015, dengan volume perdagangan $36 miliar tahun lalu, naik 20% dari 2020.

Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri dalam pertemuan dengan timpalannya dari Jepang Fumio Kishida juga berterima kasih atas dukungan medis Jepang kepada Malaysia selama pandemi COVID-19. 

Kyodo News yang berbasis di Tokyo melaporkan bahwa keduanya juga membahas kerja sama mengenai isu-isu regional dan krisis di Ukraina.

Kishida mencari dukungan Malaysia dalam mewujudkan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.(PH)

Tags