Al-Sudani: Irak Menentang Pelanggaran Kedaulatan Negara Tetangga
(last modified Wed, 04 Oct 2023 06:35:14 GMT )
Okt 04, 2023 13:35 Asia/Jakarta
  • PM Irak, Mohammad Shia al-Sudani
    PM Irak, Mohammad Shia al-Sudani

Perdana Menteri Irak, Mohammad Shia al-Sudani kembali menekankan, negaranya tidak akan berubah menjadi tempat bagi pelanggaran kedaulatan negara mana pun, khususnya negara-negara tetangga.

Menurut laporan laman al-Maalomah, Rabu (4/10/2023), Mohammad Shia al-Sudani mengatakan, negaranya tidak akan melanggar kedaulatan negara mana pun, dan Baghdad tidak akan mengizinkan tanahnya menjadi tempat bagi invasi dan pelanggaran ke negara mana pun, khususnya negara tetangga.

"Dari tanah air kami mengulurkan tangan kepada seluruh saudara dan sahabat untuk menjalin hubungan terbaik dengan negara tetangga," ungkap al-Sudani.

Lebih lanjut perdana menteri Irak menambahkan, "Kami pastinya mampu memaksakan tekad konstitusi, menjaga tanah Irak dari segala bentuk penyalahgunaan, serta melindungi kedaulatannya. Ini adalah sebuah komitmen nasional yang bertanggung jawab dan kami tidak akan berpaling darinya."

"Dalam pemerintahan ini, yang mendekati akhir tahun pertamanya, kami percaya pada hubungan luar negeri yang didasarkan pada komunikasi dengan negara-negara berdasarkan kepentingan nasional kami," tegas al-Sudani. (MF)

 

Tags