May 05, 2024 13:54 Asia/Jakarta
  • Mengapa Aliansi Timur Menentang Tatanan Dunia ala Amerika?

Majalah Amerika Serikat, Foreign Affairs membahas alasan dan konsekuensi aliansi antara Rusia, Cina, Iran dan Korea Utara yang menentang dominasi AS dalam dua artikelnya.

Foreign Affairs dalam dua artikelnya menunjukkan bahwa keempat negara dunia yaitu: Rusia, Cina, Iran, dan Korea Utara memandang Amerika Serikat sebagai hambatan utama untuk memperluas lingkup pengaruh mereka, dan aliansi Rusia, Tiongkok, Iran, dan Korea Utara berupaya membangun tatanan dunia baru.

"Rusia, Cina, Iran dan Korea Utara ingin mengurangi kehadiran Washington di wilayah masing-masing dan mencatat bahwa poros Cina, Iran, Korea Utara dan Rusia memerlukan rencana yang koheren untuk mengubah tatanan internasional saat ini yang didominasi Barat, khususnya Amerika Serikat," tulis medi AS itu.

Foreign Affairs mejelaskan penentangan bersama dari negara-negara ini terhadap prinsip-prinsip utama tatanan Amerika saat ini dan tekad mereka untuk membawa perubahan sebagai landasan yang kuat bagi tindakan bersama Cina, Iran, Korea Utara, dan Rusia.

Dalam artikel tersebut juga disebutkan kerja sama strategis antara Republik Islam Iran dan Rusia. Moskow dan Tehran telah menjalin apa yang oleh pemerintahan Biden disebut sebagai “kemitraan pertahanan yang belum pernah terjadi sebelumnya” yang meningkatkan kemampuan militer bersama.

Kerja sama pengiriman pesawat dan drone canggih, pertahanan udara, intelijen, pengawasan, pengintaian, dan kemampuan dunia maya akan membantu kemitraan ini menunjukkan tindakan pencegahan yang efektif terhadap kemungkinan operasi militer dan destruktif yang dilakukan oleh Amerika Serikat atau Israel.

Selain itu, Foreign Affairs dalam dua artikelnya menyinggung upaya Rusia,Cina, Iran, dan Korea Utara untuk mengurangi ketergantungan pada dolar, dengan menyatakan bahwa anggota Poros Timur melemahkan efektivitas sanksi Barat dengan menghilangkan dolar dalam transaksi ekonomi mereka.

Pada akhirnya, majalah Amerika ini menunjuk pada keanggotaan Iran di Organisasi Kerja Sama Shanghai dan BRICS, dan dengan mengundang Iran untuk bergabung dengan kedua organisasi ini, dan Cina dan Rusia bergerak menuju keseimbangan hubungan dengan Barat.(PH)

Tags