Meksiko Tegas Tolak Bayar Tembok Pembatas AS
(last modified Wed, 30 May 2018 07:32:16 GMT )
May 30, 2018 14:32 Asia/Jakarta
  • Amerika Serikat dan Meksiko memiliki perbatasan sepanjang 3.143 kilometer.
    Amerika Serikat dan Meksiko memiliki perbatasan sepanjang 3.143 kilometer.

Presiden Meksiko, Enrique Pena Nieto kembali menyatakan bahwa negaranya tidak akan pernah mau membayar biaya pembangunan tembok pembatas, yang ingin dibangun oleh Presiden AS Donald Trump untuk menghentikan imigran gelap.

“Presiden @realDonaldTrump: TIDAK. Meksiko TIDAK AKAN PERNAH membayar untuk sebuah dinding. Tidak sekarang, tidak akan pernah. Hormat saya, Meksiko,” tulis Pena Nieto di akun Twitter-nya, Selasa (29/5/2018) seperti dilansir Reuters.

Enrique Pena Nieto.

Sebelumnya, Trump mengkritik Meksiko karena tidak membantu menghentikan aliran imigran gelap ke Amerika, dan mengulangi janji kampanye pilpres bahwa Meksiko akan membayar untuk dinding yang akan dibangun di sepanjang perbatasan AS-Meksiko.

Banyak dari politisi Amerika juga menolak rencana pembangunan tembok pembatas karena biayanya yang fantastis.

Gedung Putih memperkirakan bahwa proyek tersebut akan menelan biaya sekitar 33 miliar dolar. (RM)

Tags