Cina Siap Perang Dagang Habis-habisan dengan AS
(last modified Sun, 25 Aug 2019 09:37:39 GMT )
Aug 25, 2019 16:37 Asia/Jakarta
  • Perang Dagang Cina-AS
    Perang Dagang Cina-AS

Cina kembali memperingatkan Amerika bahwa Beijing siap perang dagang dengan Washington hingga nafas terakhir serta membalas setiap langkah Amerika.

"Demi membela kepentingannya, Beijing akan melanjutkan perlawanannya terhadap Washington," ungkap Departemen Perdagangan Cina seperti dilaporkan IRNA.

Departemen Perdagangan Cina di statemennya meminta Amerika meninjau ulang kebijakannya menerapkan tarif terhadap produk Cina, jika tidak Washington harus mempersiapkan diri menghadapi dampaknya.

Peringatan Cina ini dirilis menyusul cuitan Presiden AS Donald Trump di akun twitternya yang menyatakan akan menaikkan tarif 25 persen yang diberlakukan bagi 250 miliar dolar produk ekspor Cina ke AS menjadi 30 persen.

Presiden Donald Trump meminta perusahaan-perusahaan Amerika mencari pasar lain selain Cina untuk aktivitas mereka dan segera meninggalkan Beijing.

Cina juga dilaporkan membalas langkah Amerika dan menerapkan tarif bagi 75 juta dolar produk impor dari Amerika Serikat.

Konfrontasi dagang antara Amerika Serikat dan Cina meletus sejak 8 Maret 2018. (MF)

 

Tags