Museum "Dari Sampah ke Seni" di Azerbaijan
Sebuah museum yang diberi nama "Dari Sampah ke Seni" telah dibuat di wilayah Cagar Sejarah Negara dan Etnografi Qala atas inisiatif Yayasan Heydar Aliyev.
Museum di Baku, ibu kota Republik Azerbaijan tersebut diresmikan oleh Wakil Ketua Yayasan Heydar Aliyev Leyla Aliyeva Pada 14 Juni 2015.
Karya-karya yang menakjubkan ditampilkan di museum "Dari Sampah ke Seni" atau ada yang menyebutnya sebagai museum "Dari Sampah Menjadi Seni".
180 karya seni dari 44 seniman berbagai negara dan juga para seniman Azerbaijan, di mana semua karya tersebut dibuat dari sampah, dipamerkana di museum ini.
Karya-karya itu membawa beragam pesan terkait dengan lingkungan hidup. Karya seniman Iran Ali Cheraghi bernama Peacock, juga dipajang di museum tersebut.
Tidak ada karya yang sama dalam museum ini. Karya-karya itu dituangkan dalam bentuk patung, kerajinan tangan, lukisan dan arsitektur.
Tujuan dari museum ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, tentang kebutuhan untuk mengurangi produksi sampah sebagai masalah lingkungan bagi masyarakat dan upaya optimal untuk mendaur ulang sampah serta mengubah kebijakan terhadap pengelolaan limbah. (RA)