Feb 03, 2024 11:15 Asia/Jakarta

Kini, Ahli Iran Membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Baru.

Bertepatan dengan hari pertama Peringatan Dahe Fajr atau 10 Hari Fajar Kemenangan, atas perintah Presiden dan dengan kehadiran pimpinan Organisasi Energi Atom Iran, dimulai pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir Hormuz Iran di kota Sirik oleh para ilmuwan dan ahli dalam negeri.

Proyek ini akan dilaksanakan sejalan dengan perintah dan rekomendasi Pemimpin Besar Revolusi Islam serta berdasarkan rencana jangka panjang Republik Islam Iran guna meningkatkan jumlah produksi listrik tenaga nuklir hingga 20.000 megawatt.

Dengan selesainya unit-unit pembangkit listrik tenaga nuklir di Sirik, Republik Islam Iran menduduki peringkat pertama di kawasan dalam produksi tenaga nuklir.

Pasokan listrik untuk industri dianggap sebagai salah satu tugas terbesar Kementerian Energi, dan dalam konteks ini, Organisasi Energi Atom Iran (AEOI), sebagai pengawal produksi dan pengembangan tenaga nuklir Iran, telah mengambil bagian dalam implementasi rencana penting ini dan dengan membangun dan mengoperasikan 4 pembangkit listrik tenaga nuklir dengan total kapasitas produksi sekitar 5.000 megawatt dari produksi akhir 20.000 megawatt tenaga nuklir dalam jangka waktu 20 tahun di provinsi Hormozgan dan dekat kota Minab dan kota Sirik. More ...

Tags