Washington Post: Israel Bermaksud Hidupkan Perundingan dengan Hamas
Nov 28, 2024 20:25 Asia/Jakarta
Parstoday – Surat kabar Amerika Serikat, mengatakan, Kabinet Rezim Zionis, sedang berusaha memanfaatkan gencatan senjata Lebanon untuk menghidupkan perundingan dengan Hamas.
Washington Post, Kamis (28/11/2024) mengutip sumber terpercaya melaporkan, pemerintah Israel, berusaha memanfaatkan gencatan senjata di Lebanon, untuk menghidupkan perundingan dengan Hamas.
Sumber yang tidak mau diungkap identitasnya itu menambahkan, "Para pejabat Israel, sedang mengkaji sebuah kesepakatan jangka pendek untuk membebaskan beberapa sandera, dan berharap kesepakatan dapat diperluas."
Mengutip pejabat Rezim Zionis, Washington Post menjelaskan, "Idenya adalah kami akan mengatakan kepada Hamas, bahwa saat ini mereka sendirian, dan harus menerima kesepakatan."
Sementara itu Penasihat Keamanan Internal Israel, kepada Washington Post menuturkan, "Pasukan kami setelah terbebas dari pertempuran di utara, mungkin saja akan mengintesifkan serangan di Gaza."
Ia menambahkan, "Pasukan Israel, memiliki kemampuan untuk berperang melawan Hamas, lebih sengit daripada perang hari ini."
Di sisi lain Departemen Luar Negeri AS, seperti dikutip Washington Post menerangkan, "Kami sudah mengumumkan kepada Israel, untuk mematuhi hukum internasional, dan ini termasuk melindungi keselamatan warga sipil." (HS)