Reuters: Pejabat Indonesia Jadi Target Spyware Produk Israel
(last modified Sat, 01 Oct 2022 14:23:22 GMT )
Okt 01, 2022 21:23 Asia/Jakarta
  • spyware
    spyware

Belasan pejabat tinggi Indonesia tahun lalu dikabarkan menjadi sasaran mata-mata perangkat lunak buatan perusahaan Rezim Zionis Israel, NSO Group.

Reuters, Jumat (30/9/2022) melaporkan, enam pejabat Indonesia yang menjadi target mengaku menerima pesan email dari Apple Inc pada November 2021 yang memberi tahu bahwa mereka sedang menjadi target "penyerang yang disponsori negara".

Apple tidak mengungkapkan identitas, dan jumlah pengguna yang menjadi sasaran mata-mata spyware buatan Rezim Zionis ini.

Menurut Apple serangan itu dilakukan menggunakan ForcedEntry, sebuah perangkat lunak canggih yang dikembangkan perusahaan siber Israel, NSO Group untuk membantu agen mata-mata asing mengendalikan iPhone target dari jarak jauh.

Reuters tidak menyebutkan siapa di balik penyadapan tersebut, apa motifnya dan apakah upaya tersebut berhasil atau tidak. Akan tetapi, katanya, ini merupakan serangan siber terbesar pertama terhadap pejabat Indonesia. (HS)

Tags