Komandan IRGC: Kami akan Balas Darah Syuhada Zahedan !
(last modified Sat, 01 Oct 2022 14:52:17 GMT )
Okt 01, 2022 21:52 Asia/Jakarta
  • Komandan IRGC, Mayjen Hossein Salami
    Komandan IRGC, Mayjen Hossein Salami

Komandan Korps Garda Revolusi Islam Iran, IRGC mengatakan, pembalasan atas darah para syuhada IRGC dan Basij serta masyarakat yang menjadi korban kejahatan hari "Jumat Hitam" di Zahedan, akan dilakukan.

Mayjen Hossein Salami, Sabtu (1/10/2022) menegaskan, "Kami berjanji kepada masyarakat Sistan va Baluchestan akan terus melanjutkan jalan perlawanan tanpa henti di hadapan konspirasi-konspirasi imperialis global dan teroris-teroris bayaran dinas keamanan asing, hingga menjemput kesyahidan."

Ia menambahkan, "Kesyahidan para anggota IRGC dan Basij (relawan rakyat) dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketenangan rakyat Zahedan, dan saya menyampaikan belasungkawa kepada Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran, kepada setiap warga Iran, dan para pejuang terutama keluarga para korban."

Komandan IRGC menjelaskan, "Masyarakat Sistan va Baluchestan bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masa-masa sensitif setelah peristiwa pahit dan menyedihkan yang dilakukan oleh tangan-tangan para pemimpin kubu arogan dunia, dan imperialis khususnya Amerika Serikat teroris, dan Rezim Zionis, kelompok separatis, dan sisa-sisa kelompok pengkhianat bengis Abdulmalek Rigi." (HS)