Menlu Iran-Saudi Menilai Konstruktif Pengiriman Delegasi Teknis
Menteri Luar Negeri Iran dan Arab Saudi menilai positif dan konstruktif proses kerja delegasi teknis yang dikirim kedua negara dan menjelaskan bahwa suasana bergerak menuju lebih banyak kerja sama.
Iran dan Arab Saudi, setelah dua tahun negosiasi dan pembicaraan yang diselenggarakan oleh Irak dan Oman, bulan Maret lalu dan setelah beberapa hari pertemuan dan pembicaraan antara pejabat lembaga keamanan nasional kedua negara di Beijing, mempublikasikan pernyataan tentang kesepakatan antara Tehran dan Riyadh untuk menormalisasi hubungan mereka.
Menurut laporan IRNA, dalam percakapan telepon dengan Menteri Luar Negeri Arab Saudi Faisal bin Farhan pada Kamis (20/04/2023) malam, Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri dan memuji pertukaran delegasi teknis antara Iran dan Arab Saudi.
Menurutnya, Dengan upaya delegasi Iran yang dikirim ke Riyadh dan Jeddah, kedutaan dan konsulat jenderal Republik Islam Iran di Arab Saudi akan dibuka kembali pada waktu yang ditentukan dan sebelum hari-hari ibadah haji.
Amir-Abdollahian menilai berhasil hasil pertemuan delegasi teknis Arab Saudi yang dikirim ke Tehran dan Mashad.
Menteri Luar Negeri Arab Saudi dalam kesempatan ini juga menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri dan mengatakan, Arab Saudi akan menyediakan fasilitas yang diperlukan untuk peziarah Iran dan membuka kembali kedutaan dan konsulat jenderal di Riyadh dan Jeddah.
Menteri luar negeri Iran dan Arab Saudi menekankan bahwa proses kerja delegasi teknis kedua negara positif dan konstruktif serta ruang gerak untuk menuju kerja sama lebih luas.(sl)