Reaksi Keras PM Suriah atas Ledakan di Zainabiyah
(last modified Sat, 11 Jun 2016 20:16:59 GMT )
Jun 12, 2016 03:16 Asia/Jakarta
  • Reaksi Keras PM Suriah atas Ledakan di Zainabiyah

Perdana Menteri Suriah mengecam keras serangan teror ke wilayah Zainabiyah, Damaskus.

Kantor berita resmi Suriah, Sana (11/6) melaporkan, Wael Al Halqi, PM Suriah mengecam serangan teror ke Zainabiyah dan gerbang masuk kota Al Ziabiyah di sekitar Damaskus dan mengatakan, tujuan para teroris dari aksi semacam ini adalah mengalihkan perhatian atas kemenangan-kemenangan militer Suriah.

Wael Al Halqi menganggap negara-negara pendukung teroris khususnya Turki, Qatar dan Arab Saudi bertanggung jawab atas pembunuhan massal terhadap warga sipil di Suriah.

PM Suriah meminta masyarakat internasional untuk mencegah berlanjutnya dukungan-dukungan dana negara-negara itu atas teroris.

Akibat dua ledakan bom yang terjadi pada Sabtu (11/6) di wilayah Zainabiyah, Selatan Damaskus, sedikitnya 20 orang tewas. Selain itu, puluhan orang juga terluka dan kondisi sebagian korban luka, kritis.

Kelompok teroris Daesh mengaku bertanggung jawab atas serangan teror tersebut.

Pada 21 Februari lalu, dua ledakan yang mengguncang Zainabiyah menewaskan 134 orang, 97 di antaranya adalah warga sipil.

Instabilitas di Suriah pecah sejak tahun 2011 buah dari dukungan dana dan senjata Barat dan negara-negara Arab terhadap kelompok-kelompok teroris bersenjata. (HS)

Tags