Yaman: Laut Merah Tidak akan Aman bagi Rezim Zionis
Wakil Menteri Luar Negeri Pemerintahan Penyelamatan Nasional Yaman menyatakan bahwa pelayaran di Laut Merah aman bagi semua negara, kecuali kapal rezim Zionis.
Angkatan bersenjata Yaman telah melakukan operasi besar-besaran terhadap Zionis di wilayah pendudukan.
Pasukan Yaman selama beberapa hari terakhir menanggapi kejahatan rezim Zionis di Gaza dengan menargetkan pelabuhan Eilat dengan serangan rudal dan drone, dan menyita kapal Israel di Laut Merah.
Hossein Al-Azzi, Wakil Menteri Luar Negeri Pemerintah Penyelamatan Nasional Yaman di jejaring sosial X hari Senin (27/11/2023) mengatakan, "Sanaa jelas lebih mengkhawatirkan keselamatan pelayaran di Laut Merah daripada yang lain dan paling menghargai kepentingan negara lain yang sudah kita buktikan di masa lalu,".
"Jalaur pengiriman di Laut Merah tetap aman bagi semua negara, kecuali kapal-kapal rezim kriminal Zionis," ujar Al-Azzi.
"Ketidakamanan ini akan terus berlanjut pada rezim Zionis sampai mereka mengakhiri kekerasan terhadap anak-anak dan warga sipil tak berdosa di Gaza," tegasnya.
Yahya Saree, Juru Bicara Angkatan Bersenjata Yaman, sebelumnya mengatakan bahwa operasi militer akan terus berlanjut hingga agresi rezim Zionis terhadap rakyat Palestina dihentikan.
Sementara itu, Giora Eiland, Mantan Ketua Dewan Keamanan Nasional Rezim Zionis, mengatakan, "Yaman adalah ancaman strategis bagi Israel, dan ternyata Amerika tidak memperhatikan masalah ini dan memilih untuk tidak terlibat dalam konflik,".(PH)