Hindari Wajib Militer, Ribuan Warga Ukraina Lari ke Luar Negeri
(last modified Sat, 31 Dec 2022 09:29:39 GMT )
Des 31, 2022 16:29 Asia/Jakarta
  • wajib militer di Ukraina
    wajib militer di Ukraina

Badan pengelola perbatasan Ukraina melaporkan, sejak diumumkannya darurat militer di negara ini, 12.000 orang berusaha lari ke luar negeri secara ilegal, dan sebagian dari mereka tewas saat melarikan diri.

Akun media sosial Badan pengelola perbatasan Ukraina, Kamis (29/12/2022) melaporkan, sejak diumumkannya darurat militer di Ukraina, 12.000 pria berusaha menyebrangi perbatasan negara ini secara ilegal, namun 15 orang dari mereka tewas di sungai dan wilayah pegunungan.
 
Pada saat yang sama, Badan pengelola perbatasan Ukraina, tidak menyebutkan berapa ribu orang yang berhasil melarikan diri dari negara itu untuk menghindari wajib militer.
 
Menurut badan ini, tercatat lebih dari 2.100 kasus pidana pemalsuan dokumen, dan transportasi ilegal warga Ukraina yang mencoba lari dari wajib militer. Dalam kasus-kasus ini, 950 orang dijadikan tersangka, dan lebih dari 350 orang didakwa telah melakukan tindak pindana.
 
Badan pengelola perbatasan Ukraina menambahkan, jenazah 12 orang yang berusaha melarikan diri ke luar negeri untuk menghindari wajib militer, ditemukan mengambang di sepanjang sungi perbatasan negara itu, sementara tiga jenazah lain ditemukan di area pegunungan.
 
Darurat militer di Ukraina, mulai diberlakukan 24 Februari 2022, dan pada bulan November, darurat militer dan mobilisasi umum, diperpanjang 90 hari hingga 19 Februari 2023. (HS)