Rusia dan ASEAN Gelar Manuver Militer Gabungan Anti-Terorisme
(last modified Thu, 28 Sep 2023 12:30:12 GMT )
Sep 28, 2023 19:30 Asia/Jakarta
  • latgab Rusia dan ASEAN, ADMM Plus Dialogue Partners
    latgab Rusia dan ASEAN, ADMM Plus Dialogue Partners

Latihan gabungan anti-teroris yang melibatkan Angkatan Bersenjata Rusia, dan negara anggota ASEAN, ADMM Plus Dialogue Partners digelar di Sergeevsky, timur Distrik Milliter Primorsky Krai.

Kementerian Pertahanan Rusia, Rabu (26/9/2023) mengumumkan, latgab ini bertujuan memperkuat dan mempromosikan kerja sama regional dalam melawan terorisme, meningkatkan kerja sama operasional di antara negara anggota ASEAN, dan mitra-mitra dialognya dalam masalah kontra-terorisme, serta berbagi pengalaman perang melawan terorisme.


Manuver militer gabungan ini dibagi menjadi dua tahap, pada tahap pertama perwakilan komando militer di bidang operasional dan taktik, menentukan konsep serta mengembangkan keputusan untuk menggelar operasi kontra-terorisme.


Pada tahap kedua, kontingen militer dari masing-masing negara sebagai bagian dari grup multinasional, melakukan latihan aksi praktis bersama selama operasi anti-teroris berlangsung di Sergeevsky.


Unit-unit tempur Angkatan Bersenjata Rusia, bersama 11 negara Asia-Pasifik, berpartisipasi dalam manuver militer gabungan anti-terorisme ini.


Laksamana Viktor Liina, Komandan Armada Pasifik Angkatan Bersenjata Rusia mengatakan, manuver militer gabungan ini mencakup bagian-bagian operasional dan taktik.


Dalam latgab ini dikerahkan pesawat-pesawat tempur, helikopter-helikopter militer, drone, tank, kendaraan-kendaraan lapis baja pengangkut personel, dan peralatan militer lainnya. (HS)