Salih Muslim Bebas, Turki Kecam Republik Ceko
(last modified Tue, 27 Feb 2018 20:27:29 GMT )
Feb 28, 2018 03:27 Asia/Jakarta
  • Mantan Ketua Partai Uni Demokratik Kurdi (PYD), Salih Muslim.
    Mantan Ketua Partai Uni Demokratik Kurdi (PYD), Salih Muslim.

Pemerintah Turki menuduh Republik Ceko melindungi teroris.

Seperti dilansir kantor berita Anadolu, Turki dalam sebuah pernyataan pada Selasa (27/2/2018) menuduh Ceko mendukung terorisme dan melanggar hukum internasional.

Statemen itu dirilis sebagai respon atas pembebasan Salih Muslim, mantan ketua Partai Uni Demokratik Kurdi (PYD) oleh pengadilan Republik Ceko.

"Pembebasan ini akan mempengaruhi hubungan bilateral," kata pemerintah Turki.

Bekir Bozdaq

Sementara itu, juru bicara pemerintah Turki, Bekir Bozdag mengecam putusan pengadilan Ceko yang membebaskan Salim Muslim dan menuduh Praha mendukung terorisme.

"Pembebasan Muslim, terlepas dari permintaan ekstradisi oleh Turki, bertentangan dengan hukum internasional dan akan mempengaruhi hubungan Ankara-Praha," tegasnya.

Salih Muslim divonis tidak bersalah setelah pengadilan Ceko menggelar sidang hari Selasa untuk mempelajari tuduhan yang diajukan oleh Turki.

Pada hari Senin, pemerintah Turki mengirim sebuah surat resmi ke Republik Ceko untuk meminta ekstradisi Salim Muslim. (RM/PH)