Japan Times: Akurasi Rudal Iran Buat AS Gentar
Salah satu harian Jepang menulis, serangan rudal Iran yang dilakukan dengan akurasi tinggi ke pangkalan militer Amerika Serikat di Irak, menyebabkan Washington dan sekutu-sekutunya gentar.
Japan Times (14/2/2020) melaporkan, rudal-rudal Iran yang ditembakkan ke pangkalan militer Amerika di Irak, mengejutkan banyak pakar keamanan dunia karena memiliki tingkat akurasi yang tinggi.
Menurut Japan Times, selama ini rudal-rudal Iran dinilai memiliki tingkat kesalahan menembak target atau Circular Error Probable, CEP yang sangat tinggi yaitu dalam radius beberapa ratus meter.
Sebelumnya rudal Iran dianggap berbahaya karena tingkat kesalahan menembak target yang tinggi ini sementara untuk menghantam target diperlukan akurasi tinggi, namun serangan rudal terbaru Iran ke Ain Al Assad membalikkan fakta itu.
Dalam serangan ke pangkalan Amerika di Irak, tingkat kesalahan rudal-rudal yang dilesakkan Iran atau CEP, di bawah 5 hingga 10 meter, dan hampir semua rudalnya mengenai sasaran. (HS)