Lintas Warta 9 Mei 2023
Warga Korsel Protes Kunjungan Perdana Menteri Jepang.
Rakyat Korea Selatan memrotes kunjungan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida ke negara mereka.
Korea Selatan dan Jepang telah berselisih selama bertahun-tahun karena beberapa masalah sejarah. Sekalipun demikian, kedua negara sekutu Amerika Serikat di Asia Timur ini telah memutuskan dalam beberapa bulan terakhir untuk memperluas kerja sama bilateral guna menghadapi apa yang mereka sebut sebagai ancaman regional Korea Utara dan Cina.
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, mengatakan apa yang disebut "diplomasi timbal balik" dengan Seoul untuk memulihkan hubungan, berusaha meningkatkan apa yang disebutnya ancaman nuklir Pyongyang dengan melakukan perjalanan ke Korea Selatan hari Minggu (07/05/2023) untuk bertemu dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol.
Ini adalah kunjungan pertama Perdana Menteri Jepang ke Korea Selatan setelah 12 tahun dan sebagai tanggapan atas kunjungan Yeol ke Tokyo pada bulan Maret.
Kunjungan Fumio Kishida tidak diterima dengan baik oleh masyarakat negara ini, dan sekelompok aktivis solidaritas untuk perdamaian dan reunifikasi Korea, yang dikenal sebagai SPARK, berkumpul di dekat kantor kepresidenan di kota Seoul untuk memprotes kunjungan Perdana Menteri Jepang ke Korsel.
Para pengunjuk rasa menuntut permintaan maaf Tokyo atas masa lalu militer mereka. More ...