Semua Pengungsi Kamp Palestina di Lebanon akan Hadiri Pemakaman Syahid Nasrullah
Anggota biro politik Front Demokratik untuk Pembebasan Palestina mengumumkan bahwa semua pengungsi dari kamp Palestina di Lebanon akan menghadiri pemakaman Syahid Nasrullah.
Tehran, Parstoday melaporkan, Arkan Badr, anggota biro politik Front Demokratik untuk Pembebasan Palestina hari Sabtu (22/2/2025) mengatakan, "Tanggal 23 Februari adalah hari yang menyedihkan, karena pada hari ini kita akan berduka atas kematian pemimpin bangsa kita dan simbol unik dalam sejarah kontemporer".
Anggota biro politik Front Demokratik untuk Pembebasan Palestina menekankan bahwa keikutsertaan para pengungsi dari kamp-kamp Palestina di Lebanon merupakan tanda kesetiaan dan penghargaan kepada syahid besar yang telah mendedikasikan hidupnya bagi bangsa demi perjuangan Palestina, perlawanan, Quds, dan Masjid Al-Aqsa.
Jenazah syuhada Sayed Hassan Nasrullah, mantan Sekretaris Jenderal Hizbullah Lebanon, dan Sayyed Hashem Safi al-Din, wakilnya, akan dimakamkan di Lebanon selatan besok, Minggu, 23 Februari 2025.
Setelah setahun melakukan kejahatan dan perang di Jalur Gaza, rezim Zionis memperluas kejahatannya ke Lebanon pada tanggal 23 September 2024, dan pada hari Jumat, 27 September, menyusul pemboman wilayah Dahiyya di Beirut selatan, mereka membunuh Sayid Hassan Nasrullah, Sekretaris Jenderal Hizbullah Lebanon.(PH)