Brigjen Solemani: Revolusi Islam adalah Jawaban atas Kejahatan Kubu Imperialis
(last modified Thu, 27 Feb 2025 14:42:57 GMT )
Feb 27, 2025 21:42 Asia/Jakarta
  • Ketua Organisasi Basij Iran, Brigjen Gholamreza Soleimani
    Ketua Organisasi Basij Iran, Brigjen Gholamreza Soleimani

Parstoday – Ketua Organisasi Basij Iran, mengatakan Revolusi Islam Iran, adalah jawaban atas kejahatan imperium-imperium penjajah yang mendominasi dunia seperti Inggris dan Amerika Serikat.

Brigjen Gholamreza Soleimani, Minggu (27/2/2025) menuturkan bahwa Revolusi Islam, bukan hanya penting bagi bangsa Iran, tapi juga penting bagi perdamaian dan keadilan di arena global.
 
Ia menambahkan, “Republik Islam Iran, yang berakar dari sejarah dan keyakinan Islam, berdiri sebagai sebuah pemerintahan modern, sebuah pemerintahan yang berdiri tidak berlandaskan model-model Barat, tapi berdasarkan pemikiran dalam negeri, dan Islami.”
 
Menurut Ketua Organisasi Basij Iran, Revolusi Islam Iran, bukan hanya menjawab dominasi Barat yang berusia 400 atau 500 tahun, tapi juga menjadi sebuah gerakan untuk menghidupkan identitas nasional dan agama rakyat Iran.
 
“Dalam sistem demokrasi religius yang dipakai di Iran, rakyat harus menjadi tuan bagi dirinya sendiri di semua urusan, dan memainkan peran aktif dalam setiap pengambilan keputusan. Artinya menyerahkan urusan kepada rakyat, dan mereka memainkan perannya dengan baik di seluruh urusan,” imbuhnya.
 
Brigjen Soleimani menegaskan, untuk mencapai tujuan ini diperlukan sebuah struktur yang tepat, teknologi, ilmu pengetahuan, dan universitas.
 
Ketua Organisasi Basij Iran menegaskan, “Kebijakan-kebijakan sistem demokrasi religius harus didesain sedemikian rupa sehingga seluruh lapisan masyarakat ikut terlibat aktif di dalamnya.” (HS)